Harapan Jaya
Bagi Anda yang ingin menjalajahi ke Pulau Misool dalam waktu berhari-hari tentu Anda akan membutuhkan tempat bermalam. Nah di Misool Anda yang memiliki budget pas-pasan bisa datang ke Desa Harapan Jaya yang akan menghadirkan tempat penginapan (homestay) dengan tarif murah. Tidak hanya penginapan murah, tapi di Desa Harapan Jaya Anda juga bisa mendapati beberapa hal menarik lainnya.
Keunikan Harapan Jaya
- Ada penginapan (homestay) murah
- Ada spot snorkeling dan diving dekat desa
- Masyarakatnya ramah dan memiliki budaya khas
- Ada ikan hiu berjalan yang bisa disaksikan malam hari
Pulau Misool memang merupakan destinasi di Raja Ampat yang semakin hari semakin digemari wisatawan. Dengan pemandangan gugusan pulau karang dan perairannya yang menawan membuat Pulau Misool terus ramai didatangi wisatawan baik dari lokal atau mancanegara. Karena besarnya cakupan wilayah Pulau Misool maka wisata di Pulau Misool ini tak cukup hanya satu atau dua hari. Karena itulah maka berlibur di Pulau Misool tentu membutuhkan tempat bermalam atau penginapan. Nah Bagi Anda traveller yang memiliki dana pas-pasan, ada sebuah tempat yang menghadirkan penginapan murah di Pulau Misool. Tempat ini bernama Desa Harapan Jaya yang berada di Distrik Misool Selatan. Di Desa Harapan Jaya ini Anda bisa mendapati dua pilihan homestay dengan tarif terjangkau dibanding di tempat lain. Sebut saja salah satu penginapan di sini yakni Homestay Harfat Jaya yang memiliki tarif Rp 400 ribu per malam dengan fasilitas makan 3 kali.
Menariknya di Desa Harapan Jaya bukan hanya penginapan murah yang biasa Anda dapati. Tapi di sini ada beragam sajian untuk Anda beraktivitas wisata seperti di tempat-tempat lain. Karena desa ini dekat dengan perairan, pantai dan dermaga maka Anda bisa beraktivitas di pantai dan merasakan pasir putihnya. Perairan di Desa Harapan Jaya yang bening juga membuat Anda bisa melakukan snorkeling dan diving. Bila Anda tidak membawa perlengkapan snorkeling dan diving maka Anda bisa menyewanya di Desa Harapan Jaya ini. Menuju ke perkampungannya, Anda akan mendapati rumah-rumah penduduk yang masih mempertahankan konsep tradisionalnya. Berbaur dengan warga yang ramah juga membuat Anda akan bisa menjumpai adat-istiadat serta budaya setempat. Pada malam hari jangan lupa untuk ikut jalan-jalan bersama warga desa untuk menyaksikan ikan hiu berjalan (kalibia).
Padang Tour Package Rp 2,580,000/person @ Pusako Hotel
Untuk group 4 peserta, Paket Wisata Padang Pegunungan termasuk tour sehari penuh, hotel Pusako makan pagi siang malam, pemandu wisata, kendaraan sesuai itinerary tour, minuman dan makanan ringan. Pilih durasi tour 2D 1N, 3D 2N, 4D 3N atau 5D 4N. Harga dihitung berdasarkan group 4 peserta, silahkan mudifikasi jumlah peserta dewasa dan anak untuk menghitung harga.
Near by destination

Pulau Farondi
Pulau Farondi atau Kepulauan Farondi merupakan gugusan pulau yang bisa kita jumpai di sebelah Timur 20 km dari Pulau Misool. Farondi sendiri akan menghadirkan sebuah sajian alam yang masih sangat perawan karena belum banyak dijamah orang. Dengan keasrian dan kealamian alam di Pulau Farondi ini maka ...

Balbulol
Balbulol adalah sebuah tempat atau kawasan perairan dan juga gugusan pulau yang ada di Timur Pulau Misool. Berada di Balbulol ini Anda akan merasa seperti berada di dunia lain. Ini karena di Balbulol pemandangan yang dihadirkan sangat mempesona dan mengesankan. Berada di Balbulol membuat kegiatan fo ...

Love Pool
Jika di Kepulauan Pianemo Anda bisa mendapati sebuah telaga yang berbentuk bintang. Maka di Kepulauan Misool Timur Anda akan bisa menjumpai sebuah perairan dengan bentuk love atau hati yang unik. Dengan perairan berbentuk love ini maka kawasan di Raja Ampat ini disebut dengan Love Pool atau Kolam Ci ...
Things To Do @ Harapan Jaya
-
Bermain di pantai
-
Snorkeling di atas karang
-
Berpetualang di sekitarnya
-
Adat istiadat dan tradisi
Aktivitas yang Bisa Dilakukan
Beberapa kegiatan dan aktivitas yang bisa Anda lakukan di Desa Harapan Jaya ini antara lain :- Bermain-main di dermaga untuk melihat pemandangan perairan Pulau Misool atau kegiatan penduduk.
- Berenang atau melakukan snorkeling dan diving di perairan sekitar dermaga Desa Harapan Jaya.
- Jalan-jalan menyusuri Desa Harapan Jaya untuk melihat hal unik dan menarik di dalamnya.
- Menyaksikan rumah-rumah tradisional dari penduduk di Desa Harapan Jaya.
- Berinteraksi dengan penduduk setempat untuk melihat budaya dan adat istiadatnya.
- Pada malam hari ikutlah dengan berjalan-jalan bersama warga di pesisir untuk melihat kalabia yakni ikan hiu berjalan.
- Menginap di homestay Desa Harapan Jaya yang memiliki tarif murah.
Akses Menuju Lokasi
Desa Harapan Jaya ini berada di Pulau Misool, Distrik Misool Selatan, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat. Untuk ke sini Anda yang berangkat dari Pelabuhan Sorong bisa nak kapal ferry dan langsung turun di dermaga Kampung Harapan Jaya. Karena kapal ferry ini angkutan umum maka Anda harus datang ke Pelabuhan Sorong sesuai jam keberangkan kapal ferry yakni setiap hari Selasa pukul 00.00 WIT. Bila Anda ingin leluasa berangkat jam tertentu dan ingin cepat sampai maka naik speed boat adalah pilihannya. Namun dengan naik speed boat ini membuat Anda harus mengeluarkan dana yang lebih besar dibanding tarif kapal ferry.
Tarif dan Catatan Khusus
Anggaran yang perlu Anda siapkan untuk ke Desa Harapan Jaya adalah naik kapal ferry dari Sorong dengan tarif sebesar Rp 200.00 sekali jalan. Selain itu Anda yang ingin menginap di Desa Harapan Jaya juga perlu menyiapkan dananya juga. Jika ingin leluasa memilih penginapan di Desa Harapan Jaya ini Ada harus menghindari bulan-bulan Oktober dimana akan banyak wisatawan yang bermalam di sana.